Ketua Pengadilan Negeri Subang, Ardhi Wijayanto beserta rombongan mengunjungi Kantor Pusat PT DAHANA.  Dalam kunjungan silaturahmi ini, rombongan disambut hangat oleh Direktur Keuangan, Manajemen Risiko dan SDM DAHANA Ahyanizzaman di Kampus DAHANA, Subang pada Rabu, 10 Agustus 2022.

 

Dalam sambutannya, Ahyanizzaman memperkenalkan DAHANA, lini bisnis perusahaan, kiprah DAHANA di industri bahan peledak, produk-produk Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) besutan Energetic Material Center, hingga kondisi terbaru perusahaan.

 

“Saat ini DAHANA juga tergabung dengan Holding BUMN industri pertahanan, DEFEND ID, yang diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada 20 April lalu di Surabaya.  Bisnis DAHANA fokus pada bidang bahan berenergi tinggi, khususnya bahan peledak,” ujar Ahyanizzaman.

 

Ahyanizzaman juga menambahkan, sejak tahun 2012 DAHANA mulai berkantor pusat di Kabupaten Subang. Sejak saat itu pula perusahaan kiblat bahan peledak Indonesia ini berkomitmen untuk menjadi perusahaan yang maju bersama-sama masyarakat Subang. Dengan unit TJSL DAHANA telah mengembangkan berbagai macam program di bidang lingkungan, pendidikan, dan UMKM untuk masyarakat.

 

Beberapa Usaha Mikro dan Kecil milik masyarakat Subang yang dibina oleh DAHANA tercatat telah berhasil naik kelas. Karena selain memberikan dana bergulir, DAHANA turut membimbing UMK dari proses produksi, pengemasan, pemasaran, hingga mengikutsertakan UMK pada pameran-pameran internasional.

 

Sementara itu, Ardhi Wijayanto menyampaikan rasa terima kasihnya telah disambut baik oleh DAHANA. Silaturahminya ke DAHANA merupakan upaya untuk mempererat sinergi antar insitusi di Kabupaten Subang.  Menurutnya, ia bersama wakilnya Abdul Aziz, belum lama dilantik sebagai Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Subang.

 

“Terima kasih sebelumnya atas penerimaan DAHANA pada pertemuan silaturahmi ini, kami ingin memperkenalkan diri, sekaligus kami berharap DAHANA dan PN Subang dapat bersinergi bersama-sama memajukan Subang,” ujar Ardhi.

 

Hadir dalam pertemuan ini Ketua PN Subang Dr. Ardhi Wijayanto,SH.,M.Hum, Wakil PN Subang  Dr. Abdul Aziz,SH.,M.Hum, Sekretaris Sudrajat,SE.,MM, Panmud Perdata Drs. Dadang Sudrajat dan Hakim Moh. Hidayat,SH.  Sementara dari PT DAHANA dihadiri oleh Direktur Keuangan, Manajemen Risiko & SDM Ahyanizzaman, Senior Manager Legal & Komunikasi Perusahaan Juli Jajuli dan Asman Legal Herdi Pramayudha.

 

 

Informasi

Juli Jajuli

Senior Manajer Legal & Komunikasi Perusahaan

PT DAHANA

Email : julijajuli@dahana.id