PT DAHANA menggelar apel untuk memperingati Bulan K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja), kegiatan ini merupakan awal dari rangkaian kegiatan peringatan bulan K3 di perusahaan bahan peledak tersebut. Direktur Utama DAHANA, Hary Irmawan memimpin peserta apel yang digelar di Bale DAHANA, Subang, Jum’at, 17 Januari 2025.
Pada kesempatan ini, peringatan Bulan K3 Nasional mengusung tema “Penguatan Kapasitas Sumber Daya Manusia dalam Mendukung Penerapan Sistem Manajemen K3 (SMK3) untuk Meningkatkan Produktivitas.” Dalam sambutannya, Hary menekankan pentingnya keselamatan kerja sebagai prioritas utama dalam setiap aktivitas operasional perusahaan.
“Kesehatan dan keselamatan kerja bukan hanya sekadar kepatuhan terhadap regulasi, tetapi merupakan bagian integral dari budaya perusahaan kita. Setiap individu di lingkungan PT DAHANA memiliki peran penting dalam menciptakan lingkungan kerja yang aman dan sehat,” ujar Hary.
Hary juga menambahkan, Bulan K3 yang diperingati setiap tahun ini menjadi momentum strategis bagi PT DAHANA untuk mengevaluasi dan meningkatkan kebijakan serta praktik K3 yang telah diterapkan. PT DAHANA menyadari bahwa produktivitas kerja sangat dipengaruhi oleh kesehatan dan kesejahteraan karyawan.
Acara pun berlangsung khidmat, sejak pukul 07.00 pagi, para karyawan dan karyawati DAHANA dari berbagai unit, datang dan berkumpul untuk mengikuti jalan sehat, apel pembukaan, mendengarkan arahan Direktur Utama dan senam pekerja sehat. Acara Apel juga disertai dengan membunyikan sirine sebagai tanda peresmian pembukaan bulan K3.
Sementara itu, Pjs. VP EMC PT DAHANA Teja Sukmara selaku Penasehat Bulan K3 menyampaikan bahwa dengan menggerakkan semangat zero accident, DAHANA membuat program-program guna meningkatkan implementasi K3 di tahun ini dan tahun mendatang seperti Pembentukan tim Safety Officer, Pembentukan Tim Reaksi Cepat Tanggap dan implementasi simulasi tanggap darurat, Program Pengukuran Safety Maturity Level, Program KENALI (Ketahui Bahayanya dan Laporin) dan safety accountability Safety Officer, Pembentukan P2HIV/AIDS dan implementasi pelaksanaannya, Job Site Visit Implementasi K3 di site project DAHANA, serta kegiatan-kegiatan rutin lainnya seperti Pengelolaan P2K3, P5M, safety patrol, safety campaign, riksa uji peralatan, training kompetensi personil, dll.
“Semoga setelah kegiatan ini seluruh karyawan DAHANA dapat lebih peduli dan semangat terhadap penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja baik bagi diri sendiri dan lingkungannya, because safety is everyone business,” ujar Teja Sukmara.