Dalam rangka mendukung generasi milenial, Direktur Utama PT DAHANA Wildan Widarman, mengundang milenial yang bertugas di Kantor Pusat Subang dalam acara Sharing Session CEO & MIllennials yang digelar di Class Room Gedung Diklat DAHANA, Subang pada Jum’at 21 Januari 2022.
Dengan tema “We Hear your Ideas”, Wildan Widarman menunjukkan keberpihakannya pada generasi milenial untuk terus maju dan berkembang bersama perusahaan. Dengan Sumber Daya Manusia yang handal seperti generasi Milenial, pihaknya optimis masa depan perusahaan juga akan maju.
“Anak-anak milenial DAHANA adalah generasi penerus kepemimpinan perusahaan, dengan berbagai inovasi yang menjawab problematika perusahaan, saya optimis masa depan DAHANA akan cerah,” ujar Wildan.
PT DAHANA merupakan perusahaan bahan peledak yang memiliki perhatian besar dengan memberikan ruang bagi milenial untuk maju dan berkembang dalam perusahaan. Generasi milenial DAHANA ini tergabung dalam Forum Alena (Anak Milenial DAHANA). Melalui Forum Alena, generasi milenial secara rutin menggelar Millenial Talks untuk saling berbagi gagasan dan inovasi untuk kemajuan generasi milenial maupun ide-ide untuk perusahaan.
Dukungan perusahaan terhadap generasi milenial disambut baik oleh karyawan muda DAHANA, Adella Acqha Vico Addina, menurutnya, melalui forum CEO & Millennials, anak milenial DAHANA dapat secara langsung berbagi pengetahuan mengenai kondisi perusahaan saat ini dan rencana ke depannya.
“Kesempatan yang bagus bisa sharing secara langsung dengan Dirut DAHANA, pada kesempatan kali ini kita bisa bertanya langsung mengenai kondisi perusahaan dan semoga kesempatan ini tidak hanya sekali namun bisa menjadi kegiatan terus menerus dan kesempatan lainnya bisa dengan direksi yang lain,” ujar Adella.