Jumat, 4 Januari 2018, mahasiswa Universitas Pertahanan (Unhan) melakukan kunjungan ke Kampus PT DAHANA (Persero) di Kabupaten Subang. Mahasiswa Unhan yang berjumlah 9 orang ini merupakan mahasiswa pasca sarjana program studi Ketahanan Energi.
Kunjungan mereka ke Kampus DAHANA adalah untuk menambah pengetahuan dan wawasan tentang industri bahan peledak yang dilakukan oleh DAHANA. Ketertarikan melakukan kunjungannya ini berawal dari Direktur Utama DAHANA, Budi Antono yang pernah menjadi dosen tamu di Unhan.
“Pak Budi saat menjadi dosen tamu membahas juga tentang DAHANA, jadi kami sangat tertarik untuk datang kesini untuk mendapat wawasan yang lebih tentang industrinya,” ungkap Basuki Pamungkas, Mahasiswa Unhan saat melakukan kunjungan ke DAHANA, (4/1/2018)
Basuki pun menuturkan kedatangannya ke Kawasan Energetic Material Center (EMC) DAHANA juga terkait dengan mata kuliah yang dipelajarinya di Unhan, karenanya dengan datang ke Subang, ia merasa bisa melakukan interaksi secara langsung.
“Salah satu mata kuliah kami yaitu Energi Mendukung Pertahanan, Pertahanan Mendukung Energi. Dan DAHANA merupakan salah satu industri pertahanan yang secara tidak langsung mendukung dari pada program ketahanan energi,” terangnya.
Kepada Dfile, ia mengutarakan ketertarikannya dengan konsep, program serta road map Industri yang dimiliki oleh DAHANA. “Secara menyeluruh ini sangat menarik, industriyang sangat menarik, industri yang sangat spesifik, saya bisa katakana ini industry militer,” ujar Bambang yang merupakan professional di bidang elektro.
“DAHANA perlu kerja keras, dari pemerintah juga perlu mendukung program DAHANA yang telah dipaparkan kepada kami. Konsepnya, road mapnya sudah sangat bagus sekali. Tinggal bagaimana peran pemerintah merespon dan mewujudkan itu,” paparnya.
Sebagai akademimisi, ia pun berharap DAHANA -Unhan bisa terus melakukan kolaborasi, dimana dunia akademisi bisa ikut berkontribusi, menyumbangkan pemikiran-pemikiran yang dikembangkan di kampus untuk diaplikasikan di DAHANA. (SYA)