PT DAHANA (Persero) yang berlokasi di Subang Jawa Barat mendapat kunjungan Direktur Intelkam Polda Jawa Barat. Kunjungan mendadak Polda Jabar ini dipimpin langsung oleh Direktur Intelkam Kombes Pol. Drs. J. Wisnu Sandjaya, SH bersama rombongan pada Kamis, 6 September 2018.
Rombongan yang tiba menjelang tengah hari ini disambut oleh Kepala Energetic Material Center (EMC) Benny Gunawan. Setelah mengenalkan maket Kawasan EMC yang memiliki luas lahan hampir 600 hektar, rombongan pun diajak menuju smart room untuk melaksanakan safety induction.
“Sesuai dengan prosedur di Dahana, untuk memasuki area terbatas ring I, tamu wajib mendapatkan safety induction terlebih dahulu,”ungkap Benny Gunawan.
Sementara itu, Dir Intelkam merasa gembira dengan sambutan Dahana walaupun kunjungan ini bersifat mendadak. “Ini kunjungan pertama ke Dahana untuk mengenal lebih dekat perusahaan bahan peledak,” ungkap Wisnu Sandjaya.
Menurutnya, sebagai objek vital nasional, DAHANA dilengkapi dengan sistem pengamanan yang sangat memadai. “Sekalian kami juga ingin melihat beberapa lokasi di area Ring I,” ujar Wisnu.
Kunjungan yang berlangsung singkat ini berakhir setelah mengelilingi area Ring I.